Kamis, 05 Mei 2011

I LOVE TEGAL CAMPAIGN EVENT 2011

Info Event : Generasi muda dengan segala macam budaya dan potensinya, sangat beragam dan berkembang sangat pesat, seiring dengan perkembangan kota Tegal, hal ini merupakan sebuah potensi yang harus di pertahankan dan di kembangkan serta di arahkan menjadi sebuah hal positif untuk kemajuan kota Tegal, tetapi terkadang dengan meningkatknya arus informasi dan teknologi yang di terima oleh masyarakat kota Tegal dan Generasi Muda kota Tegal, serta berkembang dan berubahnya pola budaya yang ada membawa dampak juga pada berkurangnya kepedulian kepada kota Tegal dan segala macam potensinya. Hal ini harus menjadi perhatian buat kita bersama sebagai masyarakat kota Tegal, kita hidup dan menghirup udara di sebuah kota yang bernama Tegal, kita mendapatkan bermacam-macam hal di kota ini, kita mendapatkan kesempatan untuk berbisnis di kota ini, tetapi terkadang kita lupa akan bagaimana kita mencintai kota ini, sebuah gerakan untuk bangga dan mencintai kota Tegal harus mulai di kumandangkan, I LOVE TEGAL, sebuah tema besar untuk merespon segala keresahan diatas, bukan hanya bagaimana kota ini memberikan sesuatu kepada kita tetapi bagaimana kita berbuat sesuatu untuk kota ini.

Rabu, 04 Mei 2011

Teroris Di Pangkah, slawi Kab. Tegal

Polda Jateng Benarkan Penangkapan Teroris di Tegal

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Jawa Tengah Komisaris Besar Djihartono membenarkan penangkapan terduga teroris bernama Musollah di lapangan pabrik gula Pangkah, Kabupaten Tegal, pada Senin (2/5) malam.

"Penangkapan dilakukan oleh anggota Detasemen Khusus Antiteror 88 Mabes Polri," kata Djihartono saat dihubungi melalui telepon, di Semarang, Selasa.

Ia mengatakan, dalam penggerebekan tersebut anggota Densus 88 menemukan satu unit granat MK 38, satu unit senapan angin yang dimodifikasi dengan peredam, satu telepon seluler merek Nokia seri 1650, 62 buku keagamaan, dua tas plastik berisi paku, dua buku tabungan BCA atas nama Rohim sebesar Rp4.280.000.

Kemudian, satu kartu tanda penduduk atas nama Suheri, kuitansi pembayaran lapak sebesar Rp400.000, pakaian di dalam karung dan beberapa mainan anak-anak.

"Terduga teroris telah diikuti pergerakannya sejak di daerah Kepuncen, Kabupaten Banyumas, sebelum dilakukan penangkapan di Tegal pada Senin (2/5) sekitar pukul 23.30 WIB," ujarnya.

Dalam penangkapan tersebut, anggota Densus 88 yang berkoordinasi dengan Polres Tegal dan Polsek Pangkah juga mengamankan tiga rekan Musollah yakni Rohim, Zaenal Arifin, dan Suheri.

"Namun setelah dilakukan pemeriksaan akhirnya ketiga rekan Musollah itu dilepaskan karena tidak terlibat jaringan terorisme," katanya.

Senin, 02 Mei 2011

Foto asli Pernikahan William dan Kate

William dan Kate bersama KeluargaAtas: Master Tom Pettifer, Camilla Rosemary, Pangeran Charles, Pangeran Harry, Pangeran William, Kate Middleton, Michael Middleton, Carole Middleton, James Middleton dan Philippa Middleton.

Bawah: Miss Grace van Cutsem, Miss Eliza Lopes, Pangeran Philip, Ratu, The Hon Margarita Armstrong-Jones, The Lady Louise Mountbatten-Windsor, Master William Lowther-Pinkerton.

Foto: Hugo Burnand




Pangeran William mencium Kate Middleton di atas balkon Istana Buckingham










Pernikahan ini merupakan pernikahan termegah abad ini..

Apa itu Curhat ?

 
Banyak banget orang- orang yang sering banget ngucapin or ngelakuin kegiatan ini, baik itu masalah pribadi maupun hanya hal- hal yang ringan saja…
So,,,apa ya curhat? Berbagai versi mengatakan curhat dengan definisi yang berbeda mulai dari CURahan HATi sampe ada yang mendefinisikan dengan kata- kata yang jorok, misalnya (maaf nich y) Curhat itu Cucurin Hajat, dan banyak lagi versi anak- anak ABG sampe ABG (Angakatan Babe Gue) yang mendefinisikan kata curhat itu, tapi ya sudah lah, itu kan hak asasi, ya ga? 

Apa sih manfaat curhat bagi kita?

Segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan atau suatu perbuatan tenyu saja ada hal positif dan negatif yang selalu membuntuti. Ini merupakan hal yang alami dan wajar. So apa donk kira- kira keuntunga atau sisi positif yang kita dapat dengan curhat?
Menurut pendapat saya (dalam porsi seorang perempuan berusia 27 tahun), dan sepengalaman saya, banyak banget hal bisa saya rasakan setelah saya curhat.
Kita bisa sharing, brainstorming tentang sesuatu, dan mendapat sebuah wawasan serta cara pandang yang lain, jadi tidak hanya melulu dari sudut pandang kita saja. Misalnya bila kita sedang mengalami suatu masalah yang lumayan rumit dan sudah berasa sesak di hati, dan misalnya saya menganggap bahwa masalah ini paling berat dan tidak ada jalan keluarnya, maka salah satu obat mujarab yaitu dengan curhat or bercerita tentang masalah kita pada salah seorang teman.
Setelah saya menceritakan masalah saya dan meminta pendapat atau saran dari teman tersebut, saya merasa lebih ringan, tidak terlalu sumpek seperti sebelum saya curhat pada teman, walaupun misalnya teman kita tersebut belum bisa memberi solusi apapun, tapi setidaknya beban pikiran kita sudah jauh berkurang. Lebih- lebih bila teman tersebut dapat memberikan kita satu input positif, baik itu saran atau hanya sekedar pernyataan dukungan semangat pada kita. Hal itu akan terasa berarti banget buat kita yang sedang mengalami suatu ,masalah.
Dan tentu saja satu hal penting lagi yang harus dilakukan sebelum kita memutuskan untuk curhat terhadapa salah seorang teman kita. Kita harus pandai- pandai memilih teman curhat, harus dilihat apakah teman kita dapat dipercaya untuk menjaga rahasia kita atau malah sebaliknya.
Kadang ini yang membahayakan dari curhat atau dapat kita masukan kedalam sisi negatif dari curhat, yaitu maksud hati kita ingin mencari suatu solusi dari masalah yang kita alami dengan minta pendapat dari teman kita lewat curhat, yang didapat malah “promosi gratis” dari partner curhat tersebut. Yang alhasil satu komplek tahu apa yang sedang kita alami.
So, sebelum memutuskan untuk curhat, kenali dulu deh teman yang akan kita ajak jadi teman curhat, karena percaya deh dengan curhat yang sehat, cara pandang kita tentang sesuatu akan bertambah, lebih bijaksana lagi dalam menghadapi masalah, dan menyelesaikan masalah, karena kita tau bagaimana mendengarkan, memahami dan belajar menghargai saran, pendapat dan nasehat orang lain pada kita. _Whienx 2008_